Home / Kidung Jemaat / KJ 367 – PadaMu, Tuhan dan Allahku

KJ 367 – PadaMu, Tuhan dan Allahku

Lirik Lagu Kidung Jemaat “KJ 367 – PadaMu, Tuhan dan Allahku”

Syair: Fur dich sei ganz mein Herz und Leben / Ich bete an die Macht der Liebe, Gerhard Tersteegen, 1757,
Terjemahan: Yamuger, 1978,
Lagu: Dmitri Stepanovitch Bortniansky, 1822

do = c
3 ketuk

  1. PadaMu, Tuhan dan Allahku,
    kupersembahkan hidupku:
    dariMu jiwa dan ragaku,
    hanya dalamMu ‘ku teduh.
    Hatiku yang Engkau pulihkan
    padaMu juga kuberikan.
  2. Di dalam Yesus Kaunyatakan,
    ya Bapa, isi hatiMu:
    curahan kasih, kesukaan
    Engkau limpahkan bagiku.
    Andaikan orang menyadari,
    niscaya, Tuhan, Kau dicari.
  3. Kumuliakan kuasa kasih,
    yang dalam Yesus terjelma;
    ‘ku berserah sebulat hati
    di dalam arus rahmatNya.
    Diriku tak kuingat lagi,
    lautan kasih kuselami.
  4. Betapa Kau mencari aku,
    hatiMu rindu padaku.
    Kauraih aku kepadaMu
    membuat aku milikMu.
    Diriku sudah Kaukasihi,
    Kau jualah yang aku pilih.
  5. NamaMu, Yesus, suci agung,
    ya Sumber kasih kurnia;
    padaMu datanglah umatMu
    mencari hidup yang baka.
    Yang bertelut bertadah-tangan,
    berlimpah-limpah Kaukenyangkan.
  6. Ya Yesus, namaMu kiranya
    dalam hatiku tertera,
    supaya kasih selamanya
    dalam hidupku nyatalah:
    Seluruh kata dan kerjaku
    biar penuh dengan namaMu!

Tentang lagupujian

Selamat datang di www.lagupujian.com, Temukan lebih dari 5000 koleksi lirik lagu rohani dan chord/kunci gitar lagu rohani Kristen, lagu pujian, lagu worship, lagu natal, lagu sekolah minggu, lagu penyembahan, lagu gereja, lagu rohani daerah, lagu rohani Indonesia, lagu rohani barat, lagu kidung jemaat dengan koleksi terlengkap dan terbaru. Terimakasih sudah berkunjung kalian bisa berkontribusi untuk menambah lirik lgu rohani, dsb, dengan terlebih dahulu mendaftar pada panel pedaftaran angota. Jika ada lirik yang dicari tidak ditemukan atau ingin menghubungi kami, silahkan hubungi kami disini atau gunakan tautan media sosial  kami dibawah biografi ini. Terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version